"TNI sebagai tentara rakyat, yang lahir dari rakyat, berkomitmen untuk menjaga keseimbangan antara peran militer dan otoritas sipil, dengan tetap mempertahankan prinsip supremasi sipil sebagai elemen fundamental dalam negara demokrasi. TNI selalu berusaha menjaga profesionalisme militer dalam menjalankan tugas pokoknya." Panglima TNI bersama para Kepala Staf Angkatan hadir untuk mengikuti Rapat Kerja Komisi I DPR RI terkait pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU) Perubahan atas Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI, bertempat di Ruang Rapat Banggar DPR RI, Jakarta Pusat, 13 Maret 2025. Sejak ditetapkannya Undang Undang TNI tahun 2004, lingkungan operasi (operational environment) TNI telah banyak berubah. Banyak dinamika yang terjadi dihadapkan pada perkembangan lingkungan strategis, adanya perubahan peraturan perundangundangan, kebijakan politik negara, ilmu pengetahuan dan teknologi serta organisasi dan kelembagaan sehingga memerlukan penyesuaian TNI. Perubahan Undang Undang TNI ini diharapkan sebagai bagian dari semangat reformasi TNI dengan harapan menjadikan TNI semakin Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif dalam menghadapi serta mengatasi segala bentuk ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan yang membahayakan integritas bangsa dan negara. #tnitv #tniprima #tni #bekerjadenganniatibadah #loyaltulusdanikhlas #agussubiyanto #panglimatni #kasad #kasau #kasal #dprri #nkri #tnidihatirakyat #beritamiliter #puspentni
Cerita Brigjen Anan Nurakhman Tentang Ledakan Bom Saat Bertugas Di Aceh dan Gugurnya Anak Buah #tnitv #militerindonesia #puspentni #tni #tniad #gugurbunga #aceh #beritamiliter #tnidihatirakyat #fyp #kopassus #TNIADPrima #army
Mengalirkan Warisan Nilai, Menguatkan Persit Masa Kini Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Ibu Uli Simanjuntak melaksanakan silaturahmi kepada Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana dari masa ke masa. Kegiatan ini menjadi wujud penghormatan atas dedikasi para pemimpin terdahulu sekaligus ajang berbagi pengalaman dan inspirasi lintas generasi. Tradisi ini menegaskan bahwa Persit bukan sekadar organisasi, tetapi juga rumah yang menghubungkan nilai pengabdian dari masa ke masa, meneguhkan jati diri organisasi dan memperkuat semangat kebersamaan. #tnitv #militerindonesia #puspentni #persit #persitnyatni #persitbisa #tni #tniad #wanitatangguh