Hari bersamanya. Dari bakti sosial Ramadan yang penuh makna, buka bersama dengan orang-orang tersayang, sampai seru-seruan malam mingguan. Hari yang luar biasa membuat kenangan yang berharga 😄
Berbincang-bincang sambil berjalan keliling kantor menjadi kegiatan kami hari ini. Berbicara tentang dunia politik, fungsi parlemen, hingga masa depan industri kreatif Indonesia menjadi topik utama. Senang sekali melihat banyak anak muda, perempuan Indonesia yang Independent tapi tidak melupakan sopan santun dan ramah tamah khas ketimuran kita. Meskipun tidak akan semua orang suka, tetapi tidak membuat mereka putus asa. Saya hanya ingin mengingatkan hal ini untuk teman-teman semua: Menilai boleh, menghakimi jangan. Percaya diri penting, tapi sadar diri lebih penting. Orang lain mungkin salah, tetapi bukan berarti kita selalu benar. Mengkritik boleh, tetapi menjatuhkan jangan. Ingat, kritik itu membangun dan ada substansi. Jika tidak, itu hanya menghujat dan iri hati. Selamat beristirahat, teman-teman semua. 🫰🏻
Pesan dari orang tua saya selalu teringat: Lelaki tidak perlu banyak bicara, tapi harus menunjukkan lewat tindakan. Bagi saya, salah satu tindakan paling nyata adalah menjaga dan menghormati wanita—sebagaimana saya menjaga ibu saya. Karena sejatinya, perempuan bukan untuk ditaklukkan, tapi untuk dilindungi.
Merendahkan orang lain tidak akan mengangkat derajatmu, begitu pula mencari-cari kekurangan seseorang tidak akan membuatmu lebih baik. Langit tidak perlu menjelaskan betapa tingginya ia berada, sementara yang rendah justru selalu berusaha terlihat lebih besar dari kenyataannya.
Kamu hebat. Kamu kuat. Semangat terus ya, Allah tidak akan memberikan cobaan diluar kemampuan hamba-Nya. Kamu dititipkan rezeki ini, karena kamu orang baik dan kamu mampu. :)
Surat terbuka untuk Mendiktisaintek yang baru… Selamat mengemban tugas baru sekali lagi saya sampaikan kepada Bapak Brian Yuliarto. Harapan agar Kemendiktisaintek memastikan implementasi kebijakan yang efektif demi kemajuan riset, kesejahteraan akademisi, dan masa depan pendidikan tinggi di Indonesia. Kalau teman-teman, apa harapannya kepada Pak Brian? 😁